BOCAH berumur 9 tahun asal Desa Lamseupeung, Kecamatan Lueng Bata, Kota Banda Aceh, dilaporkan jadi korban serpihan granat yang dilempar OTK ke kantor Partai Aceh Sagoe Lueng Bata. Bocah yang diketahui bernama Sayed Habibi bin Sayed Husein ini kini sedang dilarikan ke RSUZA untuk diberikan perawatan.
Hal ini diungkapkan oleh Geuchik Lamseupeung, Razali, kepada ATJEHPOSTcom, Selasa malam, 11 Maret 2014, pukul 23.30 WIB.
“Ya, tadi ada korban bocah berusia 9 tahun. Masih SD kelas 4. Saat ini saya di rumahnya untuk dibawa ke RSUZA,” kata Razali.
Menurut Razali, berdasarkan informasi yang diperoleh dirinya dari bocah yang bersangkutan, Sayed Habibi melintas di depan kantor Partai Aceh Sagoe Lueng Bata saat kejadian bersama kakaknya. Tujuannya dari Lamseupeung ke Simpang Surabaya.
“Saat itu terjadi ledakan dan dia merasa seperti terkena lemparan batu. Sayed sempat dilarikan ke Kesdam untuk diobati. Di sana hanya diberikan luka. Namun kini kita baru tahu kalau itu bom dan Sayed akan kita bawa lagi ke RSUZA,” kata Geuchik Razali lagi.
Editor: Murdani Abdullah