21 April 2015

Selebrasi gol kedua Rooney. @tribunnews.com
Selebrasi gol kedua Rooney. @tribunnews.com
bhan
MU Kokoh di Posisi Tiga
atjehpost.co
27 December 2014 - 05:00 am
Tampil sebagai tuan rumah, Setan Merah tampil trengginas sejak menit-menit awal.

Manchester United sukses membekuk Newcastle United dengan skor akhir 3-1 pada pertandingan Boxing Day Premier League 2014/15 di Old Trafford, Jumat (26/12/2014).

Hasil kemenangan itu membuat The Red Devils tetap menduduki peringkat ketiga klasemen liga dengan raihan 35 poin, menyusul Southampton di peringkat keempat.

Tampil sebagai tuan rumah, Setan Merah tampil trengginas sejak menit-menit awal. Terbukti pertahanan kokoh The Magpies julukan Newcastle dibuat terkoyak-koyak setelah kapten MU Wayne Rooney membukukan dua gol di babak pertama.

Gol pertama Rooney tercipta saat memasuki menit ke-23. Rooney mencetak golnya usai memaksimalkan sodoran bola dari Radamel Falcao di mulut gawang. Rooney dengan cedik menyambar bola menggunakan kaki kanan.

Sedangkan gol kedua Rooney terukir pada menit ke-36. Bermula dari Falcao yang berhasil mencuri bola dari pemain Newcastle. Ia kemudian memberikan bola kepada Juan Mata yang diteruskan kepada Rooney hingga diakhiri dengan sebuah tembakan kaki kanan.

Memasuki babak kedua, Manchester United kembali mencetak gol. Kali ini giliran Robin Van Persie seusai menerima umpan jarak jauh dari Rooney. Tandukkan keras Van Persie membuat penjaga gawang Newcastle Jak Alnwick tak berkutik.

Menjelang berakhir waktu normal, Newcastle mendapatkan hadiah tendangan penalti. Wasit Mike Jones menunjuk titik putih setelah bek MU Phil Jones menjegal gelandang Newcastle Jack Colback di area terlarang.

Papiss Cisse yang didaulat menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya sehingga memperkecil skor menjadi 3-1. Menurut catatan BBC, Manchester United mendominasi penguasaan bola hingga 62 persen sedangkan Newcastle United 38 persen.

Susunan Pemain:

Manchester United: 1 David de Gea, 33 Patrick McNair, 6 Jonny Evans, 4 Phil Jones, 10 Wayne Rooney, 18 Ashley Young, 25 Antonio Valencia (Rafael 80'), 16 Michael Carrick (Fletcher 62'), 20 Robin van Persie, 8 Juan Mata, 9 Falcao (Wilson 65')

Manajer: Louis Van Gaal

Newcastle United: 31 Jak Alnwick, 27 Steven Taylor, 22 Daryl Janmaat, 36 Paul Dummett (Cabella 63'), 2 Fabricio Coloccini, 8 Vurnon Anita, 11 Yoan Gouffran, 7 Moussa Sissoko, 14 Jack Colback, 32 Adam Armstrong (Cissé 63'), 17 Ayoze Pérez (Vuckic 82')

Manajer: Alan Pardew
Wasit: Mike Jones.[] sumber: tribunnews.com

Editor: Boy Nashruddin Agus

Ikuti Topic Terhangat Saat Ini:

Terbaru >>

Berita Terbaru Selengkapnya

You Might Missed It >>

Victor Valdes Hengkang ke MU

MU Kokoh di Posisi Tiga

Falcao Jadi Penyelamat MU di Villa…

MU Sukses Gebuk Hull City 3-0

City Taklukkan Manchester United

HEADLINE

Alfred Riedl: Tugas Saya Sudah Selesai

AUTHOR