23 March 2015

lintasgayo.co
lintasgayo.co
news
Kenangan Ilham Ilyas Leube di Mata Anggota DPR Aceh
Murdani Abdullah
25 February 2014 - 15:12 pm
“Beberapa waktu lalu, almarhum sempat mengadakan maulid besar di Aceh Tengah yang dihadiri oleh Gubernur Zaini dan Abu Razak. Saat itu saya melihat beliau sangat senang,” kata Adly.

INFORMASI meninggalnya Ilham Ilyas Leube meninggalkan duka mendalam di kalangan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh. Pasalnya, sosok putra ulama kharismatik Aceh (Ilyas Leube-red) tersebut dikenal akrab dengan staf, PNS serta sesama anggota di DPR Aceh.

Hal ini diungkapkan oleh anggota DPR Aceh Fraksi Partai Aceh dari daerah pemilihan Aceh Tengah dan Bener Meriah, Adly Tjalok, kepada ATJEHPOSTcom, Selasa 25 Februari 2014.

“Ya, saya sudah mengetahui berita duka itu. Saat ini saya sedang dipanggil oleh Ketua DPR Aceh, mungkin terkait hal yang sama. Yaitu, mewakili beliau untuk ke rumah duka,” kata Adly Tjalok.

Menurut Adly, dirinya mengenal almarhum lebih dari sekedar sesama anggota DPR Aceh.

“Orang tua saya dan beliau, satu perjuangan dulu di Jeunib. Saya dan beliau juga alumnus latihan militer yang sama,” ujar Adly.

Terkait berita duka tersebut, kata Adly lagi, dirinya meminta semua tim pemenangan, KPA serta kader serta simpatisan Partai Aceh untuk memanjatkan doa kepada Allah Swt supaya almarhum diberikan tempat yang baik dan pahala yang berlimpah.

“Demikian juga jika ada persoalan kecil yang kira-kira sempat menyakitkan hati masyarakat, kami memohon maaf. Sedangkan apabila ada hal-hal yang tidak bisa dimanfaatkan bersifat utang piutang, dapat dihubungi keluarga atau saya sendiri,” kata Adly.

Dirinya, kata dia lagi, masih teringat dengan momen-momen saat satu perjuangan dengan almarhum Ilham Ilyas Leube.

“Beberapa waktu lalu, almarhum sempat mengadakan maulid besar di Aceh Tengah yang dihadiri oleh Gubernur Zaini dan Abu Razak. Saat itu saya melihat beliau sangat senang,” kata Adly.

“Kepada keluarga yang ditinggalkan, hendaknya dapat tabah dan menerima cobaan ini dengan hati ikhlas,” ujar dia lagi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ilham Ilyas Leubee meninggal dunia di RSU Datu Beru Takengon, 25 Februari 2014, pukul 12.30 WIB.  Ilham adalah salah satu putra tokoh GAM di tanah Gayo, Teungku Ilyas Leube.[]

Editor:

Ikuti Topic Terhangat Saat Ini:

Terbaru >>

Berita Terbaru Selengkapnya

You Might Missed It >>

Mualem Melayat ke Rumah Duka Ilham…

Kenangan Ilham Ilyas Leube di Mata…

Ini Harapan Terakhir Ilham Ilyas Leubee…

Ilham Ilyas Leubee di Mata Kader…

Anggota DPR Aceh Ilham Ilyas Leubee…

HEADLINE

Pemerintah Aceh Terancam Tak Bisa Kelola Aset Eks Arun?

AUTHOR