15 March 2015

Kopi Gayo
Kopi Gayo
news
Kepala Bappeda: Tanaman Kopi Gayo Terancam Punah
atjehpost.co
05 March 2015 - 14:15 pm
Jika penebangan liar terus terjadi, katanya, maka dalam waktu yang tidak terlalu lama, suhu di dataran tinggi Gayo akan menjadi 25 derajat celcius.

KEPALA Bappeda Kabupaten Aceh Tengah, Dr. Yahya Kobat, mengatakan hasil penelitian International Coffe Organization (ICO) beberapa waktu lalu, bahwa suhu udara di dua kabupaten yakni Bener Meriah-Aceh Tengah sudah mencapai titik 22 derajat celcius.

“Kondisi itu tentu sangat memprihatinkan, karena kualitas kopi arabika di dua kabupaten itu akan menurun. Bahkan tidak menutup kemungkinan akan tanaman kopi akan mati. Akibatnya, sumber ekonomi masyarakat akan menurun drastis bahkan menghilang,” katanya.

"Pemanasan global diakibatkan penebangan liat. Akhirnya suhu semakin panas" kata Yahya Kobat dalam seminar sehari Komunitas Masyarakat Peduli Gayo (kompag) di Linge Land hotel, Takengon, Kamis 5 Maret 2015.

Jika penebangan liar terus terjadi, katanya, maka dalam waktu yang tidak terlalu lama, suhu di dataran tinggi Gayo akan menjadi 25 derajat celcius. Dengan ini dapat dipastikan semua tanaman kopi akan mati.

Menanggapi kondisi itu, Dr. Yahya Kobat meminta kepada instansi terkait dan seluruh lapisan masyarakat, agar dapat menjaga kelestarian hutan.  "Jika ini tidak dapat kita jaga. Jangan harap kopi akan berkembang," ucapnya. Laporan Muhammad Sanusi

Editor: Murdani Abdullah

Ikuti Topic Terhangat Saat Ini:

Terbaru >>

Berita Terbaru Selengkapnya

You Might Missed It >>

Kepala Bappeda: Tanaman Kopi Gayo Terancam…

Menu-menu Lezat di Arisan Eteng Teng…

Tiba di Aceh, Ketum KONI Pusat:…

Ini Nama-nama Pemenang Pemilihan Duta Kopi…

10 Finalis Jadi Pemenang Pemilihan Duta…

HEADLINE

[FOTO]: Kondisi Gampong Umeung Seribee, Lhoong

AUTHOR