KETUA Partai Aceh (PA) Aceh Utara Tgk. Zurkarnaini Hamzah (Teungku Ni) mengajak seluruh masyarakat bersatu memenangkan PA pada pemilu 2014. Partai Aceh, kata dia, akan terus memperjuangkan kesejahteraan rakyat dan memajukan daerah ini.
“Partai Aceh berjuang untuk rakyat, mari kita wujudkan Aceh yang bermartabat dan sejahtera,” kata Teungku Ni dalam orasi politik saat kampanye raya PA di Lapangan bola kaki Kecamatan Matang Kuli, Aceh Utara, Minggu 30 Maret 2014.
Menurut Teungku Ni, masih ada poin-poin dalam MoU Helsinki yang belum diimplementasikan oleh Pemerintah Pusat. Itu sebabnya, kata dia, PA terus berjuang agar semua kewenangan Aceh direalisasikan secara menyeluruh. “Kini saatnya Aceh bangkit dan meraih kejayaan,” ujar Teungku Ni yang juga Ketua Komite Peralihan Aceh (KPA) Wilayah Samudra Pase.
Pada kesempatan itu, Teungku Ni juga memperkenalkan sejumlah caleg PA untuk DPRK Aceh Utara dan DPR Aceh dari dapil Aceh Utara dan Lhokseumawe. Diperkenalkan pula caleg untuk DPR RI, Amiruddin alias Amir Pang dan Tgk. Khaidir dari Partai Gerindra serta Ridwan Yunus dari PAN.
Juru kampanye lainnya yang tampil adalah mantan Menteri Pertahanan GAM atau Tuha Peut PA saat ini, Zakaria Saman, Bupati Aceh Utara Muhammad Thaib (Cek Mad), caleg PA untuk DPRA Saifuddin Yunus (Pon Pang) dan kader PA lainnya.
Kampanye raya tersebut dihadiri ribuan simpatisan dan kader PA dari berbagai kecamatan di Aceh Utara. Kampanye berlangsung tertib karena mendapat pengamanan dari Satuan Tugas (Satgas) PA bersama personil Polres Aceh Utara dan Polsek Matangkuli.[] Laporan Muhammad Fazil
Editor: Boy Nashruddin Agus