25 March 2015

tech + health
Sudah Bisa Diunduh, iOS 8 Tak Tersedia untuk iPhone 4
atjehpost.co
18 September 2014 - 16:01 pm
Untuk mendapatkan update iOS 8 bisa dengan dua cara

Kamu pengguna iPhone 4? Maaf, sistem operasi iOS 8 yang baru dirilis oleh Apple tidak tersedia untuk iPhone seri itu. 

Dilansir Mashable.com, iOS 8 yang sudah bisa diunduh sejak 17 September kemarin, iOS 8 hanya tersedia untuk:

-iPhone 4s
-iPhone 5
-iPhone 5c
-iPhone 5s
-iPod touch generasi ke-5
-iPad 2
-iPad Retina Display
-iPad Air
-iPad Mini
-iPad mini Retina Display 

Untuk mendapatkan update iOS 8 bisa dengan dua cara, pertama melalui metode OTA (over the air) secara langsung lewat iPhone, ataupun lewat aplikasi iTunes di PC atau Mac anda.

Jika anda memilih metode OTA, anda tinggal masuk ke menu Settings > General > Software updates. Notifikasi update iOS 8 akan muncul dengan ukuran file yang harus diunduh hampir berukuran 1 GB, sehingga pastikan anda memiliki koneksi yang stabil dan unlimited.

Jika anda memilih metode lewat aplikasi iTunes, pastikan bahwa iTunes yang terinstall di komputer anda adalah iTunes versi terbaru dan komputer anda terhubung ke internet, lalu anda tinggal mengkoneksikan iPhone ke komputer, dan notifikasi untuk update pun biasanya langsung muncul saat perangkat anda terdeteksi oleh iTunes.[]

Editor: Yuswardi A. Suud

Ikuti Topic Terhangat Saat Ini:

Terbaru >>

Berita Terbaru Selengkapnya

You Might Missed It >>

Sudah Bisa Diunduh, iOS 8 Tak…

Apple Rilis iOS 8, Begini Cara…

Apa yang Membuat iOS 8 Jadi…

HEADLINE

Ini Bocoran iPhone 6 di Jagat Teknologi

AUTHOR