Forum Mahasiswa Simeulue Abulyatama (FORMASA) menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Gampong Binjee, Nisam, Aceh Utara. Bantuan berupa sembako diserahkan langsung oleh Ketua FORMASA Zulianto, kemarin, Minggu, 11 Januari 2015.
“Ini atas kerja keras anggota Formasa mengumpulkan dana dari warga yang ada di kota Banda Aceh untuk meringankan beban saudara-saudara di Nisam Aceh Utara,” katanya kepada ATJEHPOST.co, Senin, 12 Januari 2015..
Dalam kesempatan itu, FORMASA juga sempat meninjau sejumlah rumah yang terkena banjir di Gampong Meunasah Beunoet, Kecamatan Nisam, yang menjadi korban dari musibah banjir beberapa minggu yang lalu.
“Kita turut berduka cita atas korban dalam musibah banjir tersebut,” ujarnya.
Mereka juga sempat melakukan pertemuan khusus dengan masyarakat untuk mendengarkan langsung keluh kesah warga yang menjadi korban banjir.
“Faktornya karena illegal logging dan pengambilan batu gunung yang tidak memperhatikan keseimbangan alam sehingga masyarakat Nisam harus menanggung efek dari kepentingan orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” ujar Zulianto, meniru perkataan seorang masyarakat Nisam.
Zurianto menyarankan warga untuk meminta dan mendesak pemerintah Aceh Utara dan pemerintah Aceh, agar dapat mengawal dan melindungi hutan dari pihak-pihak yang merambah hutan demi mementingkan keuntungan semata.[]
Editor: Ihan Nurdin