Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku akan berjuang gigih meraih kemenangan di Assen, Belanda akhir pekan ini, yakni hasil yang ia raih pula tahun lalu.
The Doctor pun yakin cuaca Assen yang kerap berubah-ubah akan menjadi tantangan. "Assen merupakan sirkuit yang cocok untuk Yamaha. Cuaca akan sangat menentukan. Tak ada yang tahu apakah akan panas atau dingin, dan kering atau hujan," ujar Rossi melalui pernyataan resmi timnya.
Tahun lalu, Rossi sukses meraih kemenangan setelah start dari posisi keempat. Kemenangan itu juga merupakan yang perdana baginya sejak MotoGP Malaysia 2010. Hingga kini, pebalap Italia ini belum juga mampu meraih hasil serupa.
"Balapan tahun lalu tak terlupakan. Tapi jujur saja, tahun ini saya merasa lebih kuat di manapun. Jadi kami harus mencoba dengan gigih untuk mengalahkan pebalap terdepan," ujar Rossi.[] sumber: merdeka.com
Editor: Boy Nashruddin Agus