Wajah smartphone unggulan terbaru Samsung, Galaxy S6 muncul melalui render grafis yang dibuat oleh produsen aksesori, Spigen.
Galaxy S6 rencananya baru akan diluncurkan Samsung pada Maret 2015 mendatang, namun Spigen mulai menjual aksesori casing untuk Galaxy S6 memuat tampilan Galaxy S6 di situs jual beli Amazon.com.
Dari gambar tersebut, terlihat bagian belakang Galaxy S6 memiliki sensor detak jantung di samping lensa kamera dan flash LED-nya.
Beberapa sensor juga terlihat di bingkai depan bagian atas layar Samsung Galaxy S6. Sementara di bingkai bagian bawah hanya menampilkan tombol Back dan Home saja.
Dikutip dari Phone Arena, Kamis (29/1/2015), Spigen sebelumnya mengungkap desain perangkat yang belum resmi dirilis, seperti LG G3, Nexus 5, dan HTC One M8.
Mengingat rekam jejak Spigen tersebut, maka kemungkinan besar tampilan Galaxy S6 yang dipajang oleh Spigen ini adalah akurat. Namun demikian, informasi ini belum tentu juga dipastikan benar.
Samsung sendiri berencana mengungkap Galaxy S6 pada awal Maret 2015, bersamaan dengan Galaxy S Edge. Keduanya akan menggunakan prosesor octa-core Exynos 7420, dengan layar Quad HD.
Untuk Galaxy S Edge, kabarnya smartphone tersebut akan memiliki desain layar lengkung di kedua sisinya. | sumber : kompas
Editor: Ihan Nurdin