19 March 2015

Wali Nanggroe Aceh almarhum Hasan Tiro
Wali Nanggroe Aceh almarhum Hasan Tiro
politek
Prof. Farid: Ingatkan Pemerintah Aceh Kenang Hari Lahir Hasan Tiro
Zulkarnaini Syehjoel
26 September 2014 - 17:30 pm
“Jangan hanya hari MoU Helsinki saja yang kita peringati, namun hari bersejarah sang tokoh MoU sendiri kita lupakan,” katanya

REKTOR Universitas Islam Negeri (UIN) Ar Raniry Banda Aceh, Prof. Dr. Farid Wajdi Ibrahim, MA, mengatakan sosok Wali Nanggroe almarhum Hasan Tiro telah mengubah Aceh ke arah yang lebih baik. Ideologi keacehannya juga telah mampu membuka mata dunia melihat Aceh secara lebih dekat.

"Perilaku Hasan Tiro seharusnya kita ikuti dengan baik. Kisah Hasan Tiro sangat bagus dan perlu kita mengenang jasa–jasa beliau, hingga Aceh sampai ke meja perundingan dan mendapat Otonomi Khusus berkat pemikiran dan strategi beliau,” katanya kepada ATJEHPOST.co, Jumat, 26 September 2014.

Tokoh kebanggaan masyarakat Aceh tersebut kini telah tiada. Namun mirisnya, katanya, Pemerintah Aceh tidak pernah mengadakan agenda khusus memperingati hari kelahiran dan meninggalnya sosok ideologi Aceh tersebut.

“Mungkin ada ya dirayakan hari meninggal Hasan Tiro namun tidak bersahaja. Hanya sambilan saja,” ujarnya.

Menurutnya pemerintah sudah seharusnya mengambil langkah konkrit untuk membuat agenda bersahaja, mengenang sang deklarator Gerakan Aceh Merdeka (GAM) tersebut. Pasalnya pemegang kekuasaan saat ini di Aceh merupakan orang-orang yang terlibat langsung bersama Hasan Tiro.

“Saya berharap mahasiswa dan LSM bisa mengingatkan Pemerintah Aceh terkait mengenang hari lahir atau pun hari meninggalnya Hasan Tiro,” katanya.

Ia mengatakan mahasiswa dan sebagian LSM sudah saatnya menyemangati Pemerintah Aceh untuk bisa bersama masyarakat, merayakan hari–hari bersejarah Hasan Tiro.

“Jangan hanya hari MoU Helsinki saja yang kita peringati, namun hari bersejarah sang tokoh MoU sendiri kita lupakan,” katanya.[]

Editor: Boy Nashruddin Agus

Ikuti Topic Terhangat Saat Ini:

Terbaru >>

Berita Terbaru Selengkapnya

You Might Missed It >>

Siapa yang Menyimpan Barang-barang Pribadi Hasan…

Anggota DPR Aceh Berziarah ke Makam…

Kekhawatiran Hasan Tiro Kini Terbukti?

Galeri Foto: Hasan Tiro Pulang ke…

11 Oktober, Hasan Tiro Kembali Menginjak…

HEADLINE

Soal Calon Pimpinan DPRA dari PA? Mualem: Belum Kita Putuskan

AUTHOR