27 March 2015

Ketua Komisi I Abdullah Saleh. @Dok
Ketua Komisi I Abdullah Saleh. @Dok
politek
Soal Bendera Aceh, Abdullah Saleh: Saya Butuh Penjelasan Mendetil dari Wagub
Zulkarnaini Syehjoel
02 March 2015 - 21:30 pm
Ia mengaku akan melakukan komunikasi yang inten dengan Wakil Gubernur Aceh untuk mendapat masukan-masukan seputar bendera Aceh.

KETUA Komisi I, Abdullah Saleh, mengatakan akan mengkonsultasikan soal bendera Aceh dengan Wakil Gubernur Muzakir Manaf. Hal ini merujuk pada permintaan Mualem yang tidak menginginkan adanya perubahan pada bendera Aceh.

“Saya masih butuh penjelasan yang mendetil dari pak Wagub Aceh, apa yang dimaksud dengan harus seperti bendera yang kita impikan,” ujar Abdullah Saleh kepada ATJEHPOST.co, Senin, 2 Maret 2015.

Ia mengaku akan melakukan komunikasi yang intens dengan Wakil Gubernur Aceh untuk mendapat masukan-masukan seputar bendera Aceh. Hal itu dilakukan Abdullah Saleh untuk mendapatkan alasan yang pasti serta penejalsan jelas terkait bendera diubah atau tidak.

“Kalau mengacu kepada kesepakatan yang dulu, kita sepakat warna dasar bendera Aceh jangan diubah,” ujarnya.

Ia juga akan melakukan komunikasi dengan Gubernur Zaini untuk memperjelas persoalan bendera Aceh tersebut.

“Saya masih butuh waktu untuk saya dalami masalah bendera, perlu kita fikirkan secara mendalam dan baik untuk semuanya dan bisa diterima oleh siapapun bendera tersebut,” katanya.

Namun menurut Abdullah Saleh, saat ini DPR Aceh sedang fokus pada penyelesaian RAPBA 2015 dan pengesahan tiga aturan turunan UUPA yang belum mendapat kejelasan.

“Kita fokus dulu kepada 2 Keppres tentang BPN menjadi SKPA serta kewenangan Aceh secara nasional dan masalah PP Migas Aceh,” katanya.[]

Editor: Boy Nashruddin Agus

Ikuti Topic Terhangat Saat Ini:

Terbaru >>

Berita Terbaru Selengkapnya

You Might Missed It >>

SuKMA PEACE: Jangan Otak Atik Qanun…

Soal Bendera Aceh, Abdullah Saleh: Saya…

KPA Singkil: Bendera Aceh Jangan Jadi…

Soal Bendera Aceh, Ini Kata Ketua…

Soal Bendera Aceh, KPA Linge: Kami…

HEADLINE

Haji Uma: Pemimpin Salah? Kita Dukung untuk....

AUTHOR